Ialah CoronaVirus Disease (COVID-19), yang telah menjadi momok di tengah masyarakat. Di seluruh dunia, jumlah pasien positif telah menembus angka lebih dari tiga juta orang, dengan jumlah pasien sembuh sekitar satu juta orang, dan pasien meninggal di angka lebih dari dua ratus ribu jiwa. Di Indonesia sendiri, jumlah pasien positif mencapai lebih dari sembilan ribu orang, dengan jumlah pasien sembuh sekitar 1300 orang, dan lebih dari tujuh ratus orang meninggal dunia. Akibatnya, pemerintah pun memutuskan pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk menghentikan penularan penyakit yang disebabkan oleh virus bernama Severe Acute Respiratory Syndrome CoronaVirus 2 (SARS-CoV-2) ini, meski kemudian berdampak pada terhentinya berbagai aktivitas masyarakat termasuk perekonomian.
Di saat yang sama, pemerintah melalui sejumlah badan juga melakukan penanggulangan berupa penyemprotan disinfektan, himbauan untuk mengenakan masker dan menjaga jarak (physical distancing), serta pelaksanaan tes masal.
Sebagai masyarakat, sudah semestinya kita mematuhi himbauan ini, lalu turut menjaga kebersihan dan kesehatan. Tidak hanya demi diri sendiri, sesama, tapi juga untuk mengapresiasi mereka yang senantiasa bertugas dalam menanggulangi wabah ini, supaya hari esok masih bisa kita songsong bersama.