Inilah Pemenang Lomba Foto “Urban Life Story”

Setelah terpilih tiga nominasi, Dewan juri Beawiharta, Dita Alangkara dan Ahmad Zamroni memutuskan foto cerita berjudul Dystopia sebagai pemenang Lomba Foto “Urban Life Story”.

Foto cerita karya Arif Danun Hidayah (@nafsu.visual) ini berkisah tentang ratusan keluarga yang rumahnya digusur oleh pemerintah kota Bandung di tengah pandemi COVID-19. Dystopia berhasil mengalahkan dua nominasi lain yaitu Musuh Tak Kasat Mata karya Fransiskus Simbolon (@ncuspix) dan Pasar karya Thaib Chaidar (@jappapoto).

“Dystopia satu-satunya yang building story dan penyajiannya variatif”, kata dewan juri Dita Alangkara. Hal senada juga disampaikan oleh Beawiharta yang mengatakan selain membangun cerita, Dystopia mampu bertutur dengan apik tentang sebuah tempat, problem termasuk personalnya.

Sedangkan dewan juri Ahmad Zamroni menambahkan bahwa foto cerita ini mempunyai keragaman visual dan cara bertutur yang enak, ada semiotika dan imajinatif.

Selanjutnya, Arif Danun Hidayah berhak mendapatkan hadiah utama berupa kamera Fujifilm X100V.

Selamat…..

 

Karya: Arif Danun Hidayah

Arif Danun Hidayah, menyelesaikan studi di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Gunung Djati Bandung 2014, kemudian menjadi jurnalis foto di Pikiran Rakyat pada 2014 hingga sekarang.

About Prasetyo Utomo

Prasetyo Utomo, lahir di Blora, Jawa Tengah. Mengawali karir sebagai pewarta foto di Kantor Berita ANTARA pada tahun 2006 sampai sekarang. Selama bekerja di ANTARA meliput beberapa peristiwa penting seperti Piala Asia 2007, Upacara pemecahan rekor selam massal di Sail Bunaken tahun 2009, Liputan ibadah haji di Arab Saudi tahun 2011, Sea Games Myanmar 2013 dan sejumlah peristiwa penting lainnya. Pada tahun 2012, Lulusan Universitas Diponegoro Semarang ini mengeluarkan buku foto tentang perjalanan Haji dengan judul “ Makkah Photographic Diary’ “. Beberapa penghargaan juga pernah diterima antara lain Anugerah Adiwarta tahun 2008 dan 2009 untuk foto terbaik bidang hukum, olah raga dan ekonomi.

Check Also

Menelusuri Labirin Kotagede

Para pencinta fotografi menikmati kehangatan warga Kotagede. Mereka memasuki ruang-ruang personal dan menjadi bagian dari warga.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.